Mantapnya Sup Durian di AZ Durian Milk, Bandung




Saat ini, sering kali saya melihat tulisan sup buah, sup durian, entah supn apa lagi. ZKetika membaca tulisan itu, pikiran saya langsung tertuju pada sayur sup yang biasa saya makan di rumah. Tapi kalau sup buah? Rasanya seperti apa? Atau sup durian?

Ternyata itu hanya istilah penjual supaya dagangannya laku, sup buah sama atinya dengan es buah, campuran berbagai buah yang disajikan dengan es batu, susu, sirup dan tambahan lain seperti agar-agar, rumput laut dan sebagainya. Sedangkan yang disebut sup durian adalah buah durian yang diblender dengan air


Berbicara sup durian, ada salah satu tempat di daerah Bandung yang menyajikan sup durian dengan rasa yang menggiurkan, AZ Durian Milk di Jalan Dipatiukur, Bandung. Selain sup durian, AZ pun menyajikan Durian Pancake dan Durian Milk yang cocok dicemil pada siang hari yang panas di musim kemarau ini.

AZ Durian Milk menyajikan berbagai sajian sup durian dengan berbagai pilihan rasa, di antaranya adalah cokelat, green tea, dan original. Uniknya, AZ Durian Milk menyajikan sup durian tanpa biji dengan es yang terpisah dari mangkuknya. Berdasarkan pengalaman dan pantauan dari pemiliknya, banyak orang yang kurang suka jika memakan sup durian atau dessert lain jika terlalu banyak tambahan es. Selain itu, rasanya pun menjadi hambar karena es meleleh dan tercampur dengan buah.

Sup durian yang tersaji merupakan adonan dari daging durian yang telah diblender dan dicampur dengan bahan lain, contohnya green tea dan cokelat. Tribun pada kesempatan ini mencoba The King Original, yaitu sup durian tanpa tambahan apapun. Rasanya durian sangat kuat pada sajian ini.

Aroma dan rasa durian yang khas sangat terasa pada sajian durian ini. Tekstur sup pun sangat kental dengan banyak irisan daging berada di dalam mangkuk. Selain rasa orisinal, rasa green tea pun menyajikan sensasi baru melahap sup durian. Sup durian justru terasa gurih dengan aroma dan rasa durian tidak sekuat biasanya.

Keseimbangan rasa gurih, manis dan khas durian tersaji dalam sajian sup durian green tea ini. Teksturnya pun lebih lembut dan tidak sekental rasaoriginal. Satu saran, jika ingin rasa green tea lebih terasa, sup harus diambil dalam cukup banyak hingga memenuhi mulut.

Sajian lainnya pun memberikan rasa yang sama mantapnya. Durian Milk menyajikan rasa lembut dari daging buah durian. Buah daging sangat lembut dan layaknya jus, tidak terasa sama sekali tekstur daging buah. Sangat encer dan berwarna putih susu, sesuai dengan namanya, milk.

Terdapat pula durian pancake yang tersaji dalam dua rasa, yaitu pandan dan original. Adonan durian yang terlapisi adonan tipis panekuk menjadi keunikan sajian ini, layaknya melahap sajian Mochi Ice Cream yang lembut.

Sajian sup durian yang tersaji dalam mangkuk ala piala yang cukup tinggi ini tersaji dalam tiga jenis porsi. Ketiga porsi dinamai dengan unik, yaiti Nyobain, Nagih dan Mabok. Harganya berkisar dari Rp 10.000 hingga Rp 25.000 per porsinya di kafe yang berada di Jalan Dipatiukur 49b ini.

Berbagai topping tambahan pun dapat dipesan, di antaranya adalah corn flakes, berry bro, dan tutty frutty. Durian Milk yang dapat dicampur dengan sari buah lainnya (grape, strawberry) ditawarkan seharga Rp 12.000. Terakhir adalah pancake, yang dapat dipesan dengan kisaran Rp 13.000 perpancake atau Rp 100.000 per 10 pancake.


Responses

1 Respones to "Mantapnya Sup Durian di AZ Durian Milk, Bandung"

Posting Komentar

 

Satwa

Perlu Ditengok

Return to top of page Copyright © 2013 | Serba Serbi Converted into Blogger Template not original by yobimel